• (0274) 391007, 391288
  • rsudwonosari06@gmail.com

STUNTING DAPAT DICEGAH , IBU HAMIL DISARANKAN MINUM SUSU


Susu punya manfaat untuk menambah tinggi badan. Sebab, susu memiliki kandungan kalsium, zink, protein di dalam susu yang bisa membantu pertumbuhan tinggi badan. Prof. Hardiansyah, Guru Besar Ilmu Gizi IPB, Ketum Pergizi Pangan Indonesia menyebutkan melihat manfaat susu,  ibu hamil  disarankan untuk rajin minum susu supaya bayi lahir dengan panjang ideal.

"Satu gelas susu bagi ibu hamil itu bisa menyelamatkan supaya tidak stunting jadi lahir memadai," ungkap Prof. Hardiansyah. Terlebih pada ibu hamil yang memiliki masalah anemia atau kekurangan darah susu sangat membantu mencukupkan kadungan nutrisi untuk ibu dan bayinya.

"Sekarang kita 50 persen ibu hamiL anemia, karena belum makan daging merah, belum makan ikan, supaya anaknya lahir panjang harus minum susu," ucap Prof. Hardiansyah. Untuk jenisnya disarankan minum yang memang khusus ibu hamil  karena di dalam susu hamil  ada tambahan ektra zat besinya.

"Ibu hamil dengan satu sampai tiga gelas susu  atau tiga kilo seminggu itu bisa membuat panjang badan," kata Prof. Hardiansyah.

Yang perlu diingat susu  bukan satu-satunya sumber gizi bagi ibu hamil , namun susu  bisa melengkapi pemenuhan gizi yang berkualitas dalam mewujudkan gizi seimbang bagi ibu hamil. Saran dari Prof. Hardiansyah selain susu  agar anak lahir dengan panjang ideal jangan lupa juga tambah konsumsi daging merah dan kacang hijau juga bagus untuk tinggi bayi.

"Kalau ibu hamil  ingin anaknya lahir panjang normal ya susu  kalau enggak daging merah, kcang hijau atau merah juga meningkatkan panjang lahir," pungkas Prof. Hardiansyah.


Sumber :  https://www.tribunnews.com/kesehatan/2020/09/24/mencegah-stunting-sejak-dalam-kandungan-ibu-hamil-disarankan-rajin-minum-susu.

 

  • By admin
  • 25 September 2020
  • 17

Berita Terbaru


Diskusi Grup Sebaya dan Pasien TBC RO; Sambut Hari Tuberkulosis Sedunia

Wonosari, 23/03/24 bertempat di Klinik Paru RSUD Wonosari telah diselenggarakan…

RSUD Wonosari Kembali Raih Penghargaan dalam ajang TOP BUMD Award 2024

Jakarta, 20 Maret 2024 _ Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

RSUD Wonosari Terima Kunjungan  Tim Visitasi Kenaikan Kelas B Dari Pemda D.I.Yogyakarta

Wonosari, 19 Maret 2024 bertempat di Aula Yudistira RSUD Wonosari…

Peringati Hari Kesehatan Pendengaran Sedunia 2024, Berikut Rangkaian Kegiatan RSUD Wonosari bersama KOMDA PGPKT Gunungkidul

Wonosari, Maret 2024 memperingati Hari Kesehatan Pendengaran Sedunia 2024 yang…

Digitalisasi Kearsipan, RSUD Wonosari Gelar Bimtek Aplikasi Srikandi

Wonosari, 6 Maret 2024 _ Dalam upaya meningkatkan efisiensi dan…